Perhatikan 5 Tren Berikut Agar Bisnis Anda Sukses di Bulan Ramadhan!

Liputanberitku.com — Bulan Ramadhan, bulan yang penuh berkah. Selain menjadi momentum untuk mencari pahala sebanyak-banyaknya. Banyak usaha yang mendapat rezeki melimpah dari datangnya bulan suci ini. Contohnya usaha yang menjual baju lebaran, kebutuhan rumah tangga, oleh-oleh, dan masih banyak lagi.

Produk-produk tersebut biasanya penjualannya melonjak mulai dari sebelum hingga saat bulan Ramadhan. Sehingga, tak heran jika bulan ini menjadi momen yang tepat untuk mengembangkan bisnis.

Untuk memanfaatkan momen ini, tentu Anda harus tahu berbagai tren bisnis yang berpotensi muncul di bulan Ramadhan, serta cara memanfaatkan tren-tren tersebut.

Tingginya intensitas belanja di bulan Ramadhan memang menggiurkan. Akan tetapi, apakah peluang bisnis bulan Ramadhan di masa pandemi masih menguntungkan? Tentu saja masih. Berdasarkan data Google, jumlah orang yang tertarik untuk berbelanja online mengalami peningkatan hingga 79% di bulan Ramadhan 2020.

Baca Juga : Metode Pemasaran Internet Gratis Yang Akan Menyelamatkan Bisnis Internet Kalian

Selain itu, data dari Facebook juga menunjukkan bahwa 51% pembeli lebih banyak menghabiskan waktu untuk belanja online sejak pandemi COVID-19. Jadi, Anda tak perlu khawatir. Karena penggunaan platform online seperti website atau media sosial dapat menjadi penyelamat bisnis Anda di masa pandemi.

Tapi, Anda tetap harus menjalankan strategi yang tepat. Karena situasi saat ini berbeda dengan bulan Ramadhan di tahun-tahun sebelumnya.

Jadi, jangan sampai salah langkah. Pastikan Anda mengetahui tren yang muncul. Sehingga Anda bisa merancang strategi terbaik untuk menarik konsumen potensial di bulan Ramadhan.

Apa Saja Tren Bisnis di Bulan Ramadhan 2021?

Menjelang bulan Ramadhan 2021, ada beberapa tren yang terdeteksi oleh Google dan Facebook. Oleh karena itu, mari kita lihat rangkumannya!

Semakin Banyak Orang yang Ingin Berbagi

Di bulan Ramadhan, banyak orang yang mengejar pahala dengan cara berbagi ke sesama. Entah itu berbagi ke panti asuhan, masjid, atau ke anggota keluarga yang membutuhkan.

Baca Juga : Bisnis Baju Muslim saat Ramadan, dari Modal hingga Keuntungannya

Tak heran jika pencarian untuk keyword “donasi” mengalami peningkatan dua kali lipat di bulan Ramadhan. Bahkan volume pencarian untuk keyword “kirim makanan” dan “kirim parcel” meningkat sebesar empat kali lipat. Selain itu, 91% konsumen mengaku bahwa mereka terlibat dengan kegiatan amal selama bulan Ramadhan. Ini adalah peluang bagi bisnis Anda untuk mengajak konsumen beramal.

Bisnis Online Semakin Diminati

Tahukah Anda? Bulan Ramadhan tidak hanya memicu peningkatan jumlah konsumen, tapi juga jumlah orang yang tertarik untuk memulai bisnis online. Terhitung pencarian untuk keyword “cara menjadi penjual online” meningkat sebesar 44%.

Sebanyak 39% konsumen mengaku bahwa mereka sudah merencanakan belanja untuk kebutuhan bulan Ramadhan satu bulan sebelumnya . Bahkan, 20% konsumen berkata bahwa mereka sudah selesai berbelanja saat Ramadhan baru dimulai.

Kemudahan Akses Semakin Dibutuhkan

Semakin mudah bisnis Anda dijangkau via online, semakin besar pula kemungkinan produk Anda sukses di bulan Ramadhan. Faktanya, akses online memang menjadi salah satu faktor penting di bulan Ramadhan tahun ini. Karena, 42% konsumen semakin jarang berbelanja di toko fisik.

Baca Juga : Menko Perekonomian Percepat Pencairan Bansos dan BLT Sebelum Lebaran

51% dari mereka malah lebih sering berbelanja via online. Alasannya? Mereka merasa bahwa belanja online tiga kali lebih aman dibanding belanja di toko fisik. Buktinya saat ini 55% orang Indonesia lebih sering menggunakan layanan pesan makanan via online.

Bagi bisnis kuliner yang tidak menyediakan layanan pesan antar, tentu ini adalah peluang yang terlewatkan. Oleh karena itu, pastikan bisnis Anda sudah menggunakan platform online. Sehingga, calon konsumen bisa lebih mudah mengakses produk atau layanan Anda.

Banyak Orang yang Mencari Hiburan Digital

Dulu, orang-orang menghabiskan waktu di bulan Ramadhan dengan berkumpul bersama teman atau sanak saudara. Tapi, hal ini sulit dilakukan di masa pandemi karena semuanya mesti terpisah jarak.

Jadi, untuk mengisi waktu saat berpuasa, banyak orang yang mencari hiburan di internet. Buktinya, pencarian topik hiburan di Google meningkat dua kali lipat di bulan Ramadhan. Tidak hanya itu, 41% pengguna internet di Indonesia juga jadi lebih sering mencari hiburan di platform streaming seperti YouTube.

Saat mencari hiburan digital, 48% konsumen juga berkata bahwa mereka lebih sering menggunakan perangkat mobile, seperti handphone dan tablet. Berdasarkan data tersebut, Anda dapat menyajikan konten digital yang mampu menghibur target konsumen. Terutama konsumen yang menggunakan perangkat mobile.

Baca Juga : 4 Tips Hadapi Persaingan Dalam Jualan Online

Influencer Menjadi Referensi Utama saat Berbelanja

Dengan banyaknya konsumen yang mencari hiburan digital, influencer menjadi semakin populer. Sebab, mereka seringkali menampilkan konten yang menarik. Berdasarkan riset di bulan Ramadhan, 80% konsumen mengaku bahwa mereka mengikuti akun public figure di Facebook. Dan 46% dari mereka setuju bahwa public figure dan selebritis dapat mempengaruhi keputusan mereka dalam berbelanja.

Dengan begitu, untuk memaksimalkan peluang bisnis di masa Ramadhan, Anda dapat bekerja sama dengan influencer untuk mempromosikan bisnis Anda. Ini adalah cara yang bagus untuk meningkatkan awareness bisnis Anda. Selain itu, jika produk Anda dipromosikan influencer yang tepat, produk Anda akan menjadi lebih kredibel.

 

 

 

 

 

#artikel-asli